Cara Mengatasi Pulsa Kesedot Kartu (3) Tri [Metode Lengkap]
Semua orang pasti tidak ingin pulsa pada kartu prabayar milinya terpotong secara misterius. Sayangnya, pulsa Tri kesedot maupun operator lainnya bak sudah jadi fenomena.
Oleh karena itu, TEKNOGET dalam artikel singkat ini akan berbagi cara mengatasi pulsa kesedot 3 yang diharapkan dapat menyelesaikan kendala yang kalian hadapi.
Pulsa kepotong otomatis itu lumrah, sepanjang pemotongan tersebut untuk aktivasi otomatis paket internet atau paket telepon. Beda ceritanya kalau terpotongnya karena adanya layanan konten yang tidak jelas.
Situasi seperti itu jelas sangat merugikan konsumen. Mahal-mahal beli pulsa, tidak lama berselang pulsa terpotong otomatis dengan nominal yang tidak sedikit.
Penyebab Pulsa 3 Berkurang Sendiri
Sebelum ke poin cara mengatasi pulsa 3 hilang dengan sendirinya, terlebih dahulu mari kita bahas apa penyebab pulsa di HP bisa terpotong tanpa Anda merasa telah menggunakannya.
Memang, dari sisi pengguna tak jarang kita lupa terhadap layanan aktif yang kita ikuti, misalkan saja mendaftar paket SMS yang mana perpanjangan masa aktif dan paket tersebut dilakukan secara otomatis sehingga akan memmotong pulsa.
Terlepas dari itu, berikut ini adalah beberapa penyebab pulsa kartu Tri berkurang sendiri yang penting untuk menjadi perhatian kalian.
- Mengaktifkan Paket Internet Perpanjangan Otomatis
- Berlangganan paket telepon auto renewal.
- Registrasi paket SMS diperpanjang secara otomatis.
- Mengaktifkan data tanpa punya paket internet aktif.
Nah, setidaknya itu adalah beberapa hal yang bisa menyebabkan pulsa kartu 3 tersedot secara terus-menerus. Jadi, Anda perlu memperhatikannya.
Cara Menghentikan Pulsa 3 Kesedot
Jika ternyata masalah pulsa keseodt yang Anda alami bukan karena beberapa hal yang disebutkan diatas (mungkin karena layanan konten premium), dibawah ini bisa membantu Anda untuk menghentikan pulsa kesedot.
1. Cek layanan atau SMS berbayar penyedot pulsa tri
Yang pertama, silahkan Anda cek apakah kartu Anda terdaftar pada layanan tertentu yang menyebabkan Anda harus membayar biaya langganan per periode tertentu (sehari sekali, 3 hari sekali, atau bulanan).
Jika sudah ditemukan, selanjutnya Anda bisa melakukan UNREG layanan SMS penyedot pulsa tersebut supaya pulsa Tri Anda aman.
Adapun cara cek konten premium penyedot pulsa karti Tri bisa dilakukan melalui kode berikut: *111#
2. Cara Stop Pemotong Pulsa 3 Lewat SMS
Anda juga bisa stop pulsa 3 kesedot lewat SMS. Adapun cara yang dapat dilakukan lewat SMS sesuai format yang berlaku. Setiap konten atau layanan berbayar memiliki format SMS yang berbeda dimana hal ini kemudian membuat pengguna bingung mereka terdaftar pada program layanan apa.
Namun, ada satu cara untuk mengirim SMS agar bisa berhenti berlangganan paket layanan atau program Tri yang dapat Anda coba berikut ini.
- Silahkan Anda masuk ke menu SMS terlebih dahulu.
- Kemudian, ketika dan kirim SMS ke nomor 234 dengan format UNREG atau STOP(spasi)DATA.
- Jika sudah, kirim SMS tersebut dan tunggu sampai kalian memperoleh SMS balasan berisi informasi bahwa pendaftaran Anda berhasil di stop.
Dan untuk kalian ketahui, beberapa layanan berbayar akan memberlakukan tarif kirim SMS. Tarifnya, mulai dari Rp 2000 s/d Rp 5000 untuk satu kali SMS. Maka dari itu, sebelum mengirim pesan STOP layanan pemotong pulsa tersebut, sebaiknya pastikan apakah pulsa yang gunakan cukup untuk berhenti berlangganan.
3. Cara UNREG Penyedot Pulsa 3 Lewat Dial-number Code
Metode ini memberikan Anda beberapa kode yang bisa membantu Anda mengatasi penyedotan pulsa TRI agar tidak terulang kembali dikemudian hari.
*123*44#
- Silahkan dibuka menu Telepon dan ketikkan *123*44#. Lalu tekan Call/Panggil.
- Setelah itu pilih opsi UNREG semua layanan dengan memasukkan angka 2.
- Harap ditunggu sampai memperoleh pemberitahuan bahwa layanan berhasil dihentikan.
https://caraberhenti-i.blogspot.com/2022/10/cara-mengatasi-pulsa-kesedot-kartu-3-tri.html
*185#
- Silahkan Anda membuka menu Telepon dan ketikkan *185#. Lalu tekan Call/Panggil.
- Setelahnya, pilih opsi Layananku dengan memasukkan angka 2.
- Kemudian, pilih opsi UNREG semua layanan dengan memasukkan angka 2.
- Lanjut dengan memasukkan angka 1 untuk konfirmasi.
- Tunggu sampai Anda mendapat pemberitahuan bahwa layanan berhasil dihentikan.
*123*8*9*7#
- Masuk ke menu Telepon dan ketikkan *123*8*9*7#. Lalu tekan Call/Panggil.
- Kemudian pilih opsi UNREG layanan konten dengan memasukkan angka 3.
- Tunggu sampai memperoleh pemberitahuan bahwa layanan berhasil di akhiri.
*726#
- Masuklah ke menu Telepon dan ketikkan *726#. Lalu tekan Call/Panggil.
- Kemudian pilih opsi Status dengan memasukkan angka 1.
- Setelah itu pilih opsi Stop dengan memasukkan angka 2.
- Tunggu sampai memperoleh pemberitahuan bahwa layanan berhasil di unreg.
*111#
- Silahkan kalian buka menu Telepon dan ketikkan *111#. Lalu tekan Call/Panggil.
- Kemudian pilih opsi Status dengan memasukkan angka 1.
- Setelah itu, pilih opsi Stop dengan memasukkan angka 2.
- Tunggu sampai memperoleh pemberitahuan bahwa layanan berhasil dihentikan.
Dan dalam hal ini, Teknoget masih menyimpan cara menghentikan penyedotan pulsa Tri yang tidak kalah patut untuk dicoba jika metode diatas tidak berhasil. Anda dapat melakukan komplain ke pihak operator Tri, bisa lewat telpon atau melalui sosmed mereka.
4. Sampaikan ke Customer Service 3
Apabila berbagai opsi yang disebutkan diatas tidak kunjung membuahkan hasil dan pulsa 3 masih kesedot, Anda dapat menghubungi Customer Service 3. Sampaikan masalah pulsa kepotong yang Anda alami.
Anda dapat menghubungi layanan Call Center 3 untuk terhubung dengan CS mereka melalui akses dibawah ini:
- No Telepon Operator 3: 132 (belaku tarif Rp 300/panggilan untuk kartu prabayar) atau 0896 44000 123 untuk pengguna pascabayar.
- Email: 3Care@three.co.id
- WhatsApp: 08999800123
- Facebook: Tri Indonesia
- Twitter: @3CareIndonesia
- Telegram: TriIndonesiaCare
Anda hanya perlu menghubungi CS Tri lewat akses diatas agar dapat terhubung dengan agen customer service 3. Silahkan Anda ampaikan keluhan jika pulsa terpotong akibat langganan paket atau program tertentu.
Menindaklanjuti komplain Anda, petugas 3 akan merespons keluhan yang Anda sampaikan. Tunggu proses hingga selesai. Jika sudah, cek pulsa secara berkala apakah statusnya masih berlangganan atau sudah berakhir.
Selain dengan metode diatas, Anda juga bisa mengunci pulsa tri di bima agar pulsa 3 tidak tersedot saat menyalakan data. Namun, itu tentunya dengan catatan Anda sudah memiliki kuota internet yang masih aktif.