Internet Max Telkomsel adalah
Bagi pengguna baru kartu Telkomsel barangkali masih ada diantara mereka yang belum tahu dan ingin mengetahui internet max telkomsel adalah salah satu produk yang ditawarkan oleh operator lokal terbesar ini.
Untuk Anda yang ingin memilih paket internet, Telkomsel menyediakan berbagai macam pilihan paket data yang dapat dipilih sesuai dengan ukuran kebutuhan pengguna. Bisa memilih paket termurah dan dapat juga menentukan pilihan pada paket yang kuotanya lebih besar atau mungkin "unlimited".
Dalam artikel ini kita akan share informasi mengenai apa itu internet Telkomsel Max dan apa saja hal-hal penting lainnya yang perlu diketahui mengenai salah satu layanan atau produk yang disediakan oleh Telkomsel tersebut.
Jika Anda mengikuti kabar terbaru dari Telkomsel, Anda pasti sudah tahu bahwa operator ini mengeluarkan kartu perdana baru berupa kartu perdana Unlimited MAX yang dapat dipertimbangkan oleh para pengguna Telkomsel di seluruh Indonesia.
Apa itu Internet Max Telkomsel adalah
Apa itu internet max Telkomsel? Pengertian internet Max Telkomsel adalah sebuah produk berupa paket internet bulanan yang ditujukan untuk para pelanggan baru Telkomsel dimana dalam hal ini waktu pakai kartu Telkomsel mereka masih kurang dari enam bulan penggunaan.
Mengenai pengguna kartu Telkomsel apa saja yang bisa beli paket internet Max Telkomsel yaitu para konsumen Telkomsel yang memiliki kartu Telkomsel berjenis prabayar mulai kartu Simpati, As, dan juga loop dengan catatan waktu penggunaan kartu tersebut tidak lebih dari enam bulan.
Lebih jelasnya, jika Anda ingin menggunakan internet Max Telkomsel, maka Anda perlu memastikan terlebih dahulu bahwa kartu Telkomsel prabayar milik Anda masih baru atau tidak lebih dari enam bulan penggunaan sejak pertama kali Anda registrasikan.
Internet Max Telkomsel untuk apa saja?
Pertanyaan ini tentunya muncul bagi mereka yang belum banyak tahu tentang Internet Max Telkomsel. Layanan ini dapat digunakan untuk apa saja, dan selengkapnya adalah seperti dijelaskan dibawah ini.
- Untuk internetan sepuasanya, dimana paket Unlimited Max bisa Anda nikmati untuk mengakses internet dan menggunakan aplikasi khusus secara puas berlaku di semua jaringan selama 30 hari lamanya.
- Dapat digunakan untuk aplikasi social media yang mana aplikasi khusus tersebut adalah Instagram, LINE, TikTok, WhatsApp, Facebook, YouTube, Vidio, MolaTV, Viu, Lionstage Play, Amazon Prime Video, Disney+ Hotstar, Max Stream, MusicMax, Zoom, dan tidak terkecuali GamesMax.
- Jika Anda sudah menggunakan kuota internet atau aplikasi sesuai dengan jumlah yang disebutkan, nantinya Anda masih bisa internetan tanpa dipotong pulsa, hanya saja akan dilakukan penurunan kecepatan akses menjadi 128 Kbps.
Kelebihan dan Kekurangan Internet Max Telkomsel
Setiap produk pasti punya kelebihan dan kekurangan. Makanya, menyesuaikan kebutuhan Anda adalah cara paling tepat dalam menentukan pilihan paket internet atau dalam hal menggunakan kartu prabayar.
Adapun untuk kelebihan paket Internet Max Telkomsel adalah ada pada bsesaran kuota data yang tergolong relatif besar bagi penggunanya. Sementara itu, kekurangan paket Internet Max Telkomsel ini yaitu hanya pelanggan yang memiliki kartu prabayar Telkomsel dengan waktu pemakaian kurang dari enam bulan saja. Jika sudah lebih dari enam bulan maka tidak bisa menggunakan Internet Max Telkomsel.
Baca juga:
- Kuota Internet Lokal Telkomsel Adalah
- Kode Internet Gratis Telkomsel
- Cara Setting HTTP Injector Telkomsel Untuk Internet Gratis
Lokasi Beli Internet Max Telkomsel
Untuk diketahui, pembelian Internet Max Telkomsel sejauh ini belum tersedia di semua area. Saat ini hanya ada beberapa dearah yang dapat menggunakan Internet Max Telkomsel, seperti diinformasikan dibawah ini.
- Sumatera Utara, Tengah, dan Selatan.
- Jabotabek dan Jawa Barat.
- Jawa Tengah, DIY, dan Jawa Timur.
- Bali dan Nusa Tenggara.
Nah jika Anda berada di lokasi yang disebutkan diatas, maka Anda dapat menikmati layanan Internet Max Telkomsel. Jika tidak berada di area yang disebutkan itu, maka Anda perlu memilih produk lain yang tersedia untuk Anda.
Harga Paket Internet Max Telkomsel
Untuk harga Internet Max Telkomsel serta beberapa pilihannya cukup banyak. Dapat dilihat dibawah ini apabila Anda ingin mempertimbangkan Internet Max Telkomsel yang mungkin saja dirasa sesuai dengan kebutuhan Anda.
Setidaknya terdapat empat jenis paket Internet Max Telkomsel yang dapat dipilih oleh para pelanggan. Namun, untuk diketahui bahwa harga paket di setiap area tidak sama. Terdapat perbedaan harga yang perlu dipahami.
Misalkan harga paket Internet Max Telkomsel untuk area 1, sebagai berikut:
Internet MAX 6GB
- Mendapatkan kuota utama 0,1GB
- Kuota lokal 1,9GB
- Kuota chat 2GB
- Kuota OMG 2GB
- Dapat dibeli pelanggan Simpati, Kartu As, dan Loop.
- Masa aktif 30 Hari.
- Harga Rp 27.000 via MyTelkomsel.
Internet MAX 10GB
- Mendapat kuota utama 0,5GB
- Kuota lokal 5,5GB
- Kuota chat 2GB
- Kuota OMG 2GB
- Dapat Anda beli sebagai pelanggan Simpati, Kartu As, dan Loop.
- Masa aktif 30 Hari.
- Harga Rp 44.000 via MyTelkomsel.
Internet MAX 14GB
- Anda diberikan kuota utama 1GB
- Kuota lokal sebesar 9GB
- Kuota chat 2GB
- Kuota OMG 2GB
- Dapat dibeli oleh pelanggan Simpati dan Kartu As.
- Masa aktif 30 Hari.
- Harga Rp 62.000 melalui MyTelkomsel.
Internet MAX 19GB
- Kuota utama sebesar 1GB
- Kuota lokal 14GB
- Kuota chat 2GB
- Kuota OMG 2GB
- Dapat dibeli bagi pelanggan kartu Simpati.
- Masa berlaku 30 Hari.
- Harga paket Rp 86.000 lewat aplikasi MyTelkomsel.
Internet Max Telkomsel 25 ribu
Mungkin yang cukup diminati adalah paket Internet Max Telkomsel 25 ribu yang mana paket ini sebenarnya adalah sebagaimana yang dijelaskan di daftar pilihan paket paling pertama diatas. Jadi, silahkan perhatikan kembali jika Anda ingin membeli paket yang 25 ribu ini.
Dan demikianlah informasi yang dapat di share dalam kesempatan ini tentang Internet Max Telkomsel adalah salah satu produk layanan yang disediakan oleh operator Telkomsel yang dapat menjadi pilihan bagi para pelanggan yang merasa sesuai dengan kebutuhan mereka.
Apabila informasi yang dijabarkan disisni dirasa masih kurang lengkap, untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan Anda mengenai Internet Max Telkomsel bisa disimak di https://www.telkomsel.com/en/SPInternetMax, disitu Anda bisa cari tahu lebih lanjut.