Cara Beli Koin Webtoon Murah di Android dan iOS
Bagi pecinta komik online, memiliki koin Webtoon dalam jumlah yang banyak tentunya sangat mereka inginkan karena dengan koin tersebut mereka bisa dengan leluasa membaca semua komik di Webtoon.
Apabila Anda merasa harga koin Webtoon itu mahal, disini kita akan share cara beli koin Webtoon murah di Android. Dan sebagai catatan, Anda juga bisa beli koin Webtoon pakai pulsa di iOS untuk Anda yang menggunakan iPhone.
Tentang Koin Webtoon
Aplikasi Webtoon sebenarnya memberikan ruang bagi penggemar komik untuk membaca komik secara online. Namun begitu, Webtoon memiliki sistem tersendiri dalam menyajikan komik online.
Di Webtoon ada yang disebut dengan koin. Koin ini semacam mata uang dalam aplikasi tersebut yang kemudian dapat dipergunakan oleh member untuk membaca komik episode lanjutan dari komik yang mereka baca.
Artinya, dengan memiliki koin, maka member atau pengguna aplikasi Webtoon dapat membaca keseluruhan komik sampai dengan episode terakhir. Kan jadi gak enak kalau baca komik hanya sampai episode tengah.
Cara Beli Koin Webtoon Murah
Anda mungkin tertarik untuk beli koin Webtoon murah agar bisa membaca semua komik yang Anda sukai. Berikut ini dijelaskan langkah-langkah untuk membeli koin Webtoon murah di Android.
- Pastikan Anda telah login ke akun LINE supaya koin Webtoon yang Anda beli tersimpan dengan aman. Ini artinya apabila nantinya Anda ganti smartphone, koin Webtoon tersebut dapat Anda pindahkan secara mudah.
- Buka aplikasi Webtoon, lalu masuk ke tab More, kemudian pilih menu Isi Koin.
- Kemudian Anda perlu memilih jumlah koin Webtoon yang ingin Anda beli. Anda dapat membeli koin 393 atau yang lainnya. 393 merupakan koin Webtoon yang murah jika dikomparasi dengan total jumlah koin yang akan Anda dapat. Selain itu, Anda akan mendapatkan tambahan bonus koin Webtoon.
- Jika beli koin Webtoon di Google Play Store, cara bayar koin Webtoon bisa melalui GoPay. Pakai alat pembayaran tersebut tidak perlu repot atau harus menggunakan Kartu Kredit. Jadi, ini adalah cara beli koin Webtoon tanpa Kartu Kredit. Caranya Anda hanya perlu menambahkan akun GoPay milik Anda ke Google Play Store, selanjutnya Anda bisa beli koin Webtoon murah di Android secara mudah.
- Apabila Anda sudah beli koin Webtoon dengan GoPay, Anda bisa langsung beli episode preview komik online kesukaan Anda di Webtoon.
- Sangat mudah, bukan? Itulah langkah-langkah cara belik koin Webtoon lewat Android.
Cara Beli Koin Webtoon Pakai Pulsa
Jika Anda punya sisa pulsa banyak, Anda juga bisa beli koin Webtoon dengan pulsa yang Anda miliki. Berikut ini panduan beli koin Webtoon menggunakan pulsa.
- Silahkan Anda buka aplikasi LINE WEBTOON di smartphone Anda.
- Lanjutkan dengan memilih tab More.
- Kemudian pilih tombol Coin Shop.
- Disarankan bagi Anda untuk membaca seluruh informasi tentang koin Webtoon agar Anda mengetahui apa saja ketentuan berlakunya.
- Jika sudah, silahkan Anda pilih tombol harga pada nominal koin yang akan Anda beli.
- Kemudian Anda cukup ikuti langkah-langkah seperti saat melakukan pembelian di Google Play menggunakan pulsa.
- Selesai. Dan sebagai informasi, untuk saat ini beli koin LINE WEBTOON hanya dapat dilakukan dengan cara in-app purchase yang ada pada layanan App Store dan Google Play.
Cara Beli Koin Webtoon Pakai Pulsa di iOS
Sepertinya tidak sedikit juga pengguna iOS yang menyukai aplikasi Webtoon. Nah, bagi Anda pengguna iPhone dan iPad, saat ini Anda mungkin tengah mencari info mengenai cara beli koin Webtoon iOS tanpa Kartu Kredit.
Untuk beli koin Webtoon di iOS, sebaiknya Anda lakukan dengan menggunakan pulsa. Ini adalah cara paling praktis yang dapat dilakukan jika Anda ingin membeli koin Webtoon tanpa Kartu Kredit untuk pengguna iOS.
Penutup
Memiliki koin Webtoon sangat menyenangkan bagi Anda yang notabene pecinta komik daring. Dengan koin yang banyak, Anda dapat membaca keseluruhan epiode komik di Webtoon tanpa perlu takut ketinggalan satu episode pun. Anda dapat memilih opsi cara beli koin murah Webtoon sebagaimana telah diulas.